Kamis, 10 Maret 2016

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur Pilihan Keluarga

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur saat ini menjadi primadona masyarakat di Indonesia. Desain rumah yang minimalis dengan gaya modern memang memiliki banyak keunggulan. Konsep minimalis sangat sesuai dengan kondisi lahan yang tersedia. Lahan di dareah perkotaan cenderung sempit. Dengan pemanfaatan yang tepat maka lahan yang sempit pun bisa untuk membuat rumah minimalis yang modern.
Rumah minimalis yang dibangun di lahan yang sempit tentu membutuhkan teknik khusus supaya sesuai dengan rencana awal. Salah satu referensi rujukan adalah fimelldotcom. Di blog tersebut banyak diulas berbagai masalah rumah yang lengkap.
Dalam satu keluarga biasanya terdiri dari ayah ibu dan anak-anak. Nah, tentu dibutuhkan minimal 3 kamar tidur. Satu kamar tidur utama untuk orang tua. Dua kamar untuk masing-masing anak, jika mempunyai dua anak. Masalah akan timbul jika ada tamu datang dan menginap di rumah kita. Salah satu solusinya adalah anak-anak sementara dijadikan dalam 1 kamar. Kamar yang kosong bisa untuk tamu menginap.
Desain rumah minimalis 3 kamar tidur sangat cocok untuk keluarga dengan empat (4) anggota. Terdiri dari Ayah ibu dan dua (2) anak. Semua akan meras nyaman jika mempunyai kamar tidur masing-masing. Rumah minimalis 1 lantai saya kira cukup untuk ditempati. Sebagai saran saja desain awal sebaiknya dibuat untuk dua (2) lantai. Walaupun pembangunannya hanya satu (1) lantai saja. Namun, jika kedepannya ada dana lebih dan anggota keluarga bertambah Anda tinggal membangun lantai dua (2).
Sebagai ilustrasi dalam mewujudkan rumah impian Anda, maka simak ulasan berikut ini:

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur Type 36/72

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur type 36

Desain rumah modern dengan 1 lantai memang spesial. Berdasarkan gambar di atas, bisa kita lihat rumah yang didesain dengan 3 kamar tidur. Pertama kali memasuki rumah melalui pintu utama. Ruang keluarga adalah tempat pertama yang menjadi ruang menjamu tamu. 
Masuk ke bagian dalam lagi ada dapur beserta ruang makan yang menjadi satu. 
Sedangkan kamar tidur masing-masing ada di sebelah kanan dan kiri ruang tamu.
Kamar tidur utama lengkap dengan kamar mandi.
Dua kamar tidur lainnya menggunakan 1 kamar mandi secara bersama.

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur Type 45

desain rumah minimalis 3 kamar tidur type 45
 Secara umum rumah type 45 dengan 3 kamar tidur mirip dengan rumah type 36. Perbedaannya terletak pada rumah type 45 yang lebih luas dibanding rumah type 36. Oleh karena itu Desain kamar tidurnya memiliki kamar mandi dalam. Ruang tamu berada di bagian tengah rumah.
Ruang makan juga tidak menjadi satu dengan dapur.
Anda juga bebas mengatur interior rumah sesuai dengan keinginan.

Desain rumah minimalis 3 kamar tidur Type 60

desain rumah minimalis 3 kamar tidur type 60
Nah, rumah type 60 sangat fleksibel untuk diatur. Dengan desain 3 kamar tidur saja maka masih banyak ruang atau area yang perlu dimanfaatkan agar tidak terlihat kosong. Anda bisa menambahkan ruang kerja pribadi atau yang lain.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar